After Hibernation?

Segala puji bagi Allah, Rabb sekalian alam.

Logika manusia terbatas, maka Allah sudah menyebutkan itu dalam sifat-sifatnya yang tidak dimiliki oleh makhluknya. Adanya ciptaan tentu karena adanya pencipta, sebuah kutipan dari sebuah buku karangan Rumi, Fihi ma Fihi. Sudah lama tidak menulis begini, terlihat seperti proses yang membutuhkan waktu lama dan membosankan. Tapi, sangat dibutuhkan waktu untuk menenggelamkan diri dari hiruk-pikuk dan bisa mendengarkan detak jantung sendiri dan berterimakasih atas hidup seperti ucapan bu Parni di film Budi Pekerti.

Maka, semua yang datang dihadapan adalah sebuah hal yang harus dicermati pelan-pelan. Disadari betul-betul sebelum mengeksekusi, karena sangat mudah rasanya kalau kesadaran itu penuh dan utuh. Sukar tapi harus dibiasakan, seberat manapun kesusahannya harus diberikan jeda untuk mencermati harus apa dan bagaimana cara penyelesaiannya.

Comments

Popular Posts